Enterprise Solution

Partner bisnis yang tepat untuk Anda

Penggunaan teknologi wujudkan peluang baru bagi dunia bisnis. Kami akan terus melakukan inovasi seiring dengan perkembangan teknologi digital untuk kemajuan bisnis Anda. Menjadi sebuah kebanggaan saat kita dapat tumbuh bersama melalui inovasi yang diakui tidak hanya di dalam negeri, tapi juga di kancah internasional.

Kunjungi Website Saya tertarik

M2M (Machine to Machine) / IoT (Internet of Things)

M2M (Machine to Machine) / IoT (Internet of Things) mendigitalisasikan proses kerja menggunakan teknologi yang menghubungkan perangkat melalui jaringan IP agar dapat dimonitor dan dikontrol oleh perusahaan dengan tujuan efisiensi dan efektivitas sumber daya.

Smart Building merupakan solusi layanan building & infrastructure automation yang menerapkan tata bangunan yang cerdas, hemat energi (green building), sistem otomatisasi dan Advance HVAC (Heating Ventilation & Air Conditioning).

Fitur :

  • Building Connectivity (BCON): Fasilitas connectivity GPON (Gigabit Passive Optical Network) menggunakan fiber optic, dan Switch Core
  • Building Facility (BFAC): Fasilitas IP PBX (Private Branch Exchange), IP TV, dan Audio Video (AV) Phone (intercom) sebagai nilai tambah
  • Building Safety Security (BSS): Fasilitas Fire Alarm, Public Announcement, CCTV (Closed Circuit Television), Access Control dan Panic Button
  • Building Automation (BAS): Monitoring, controlling serta maintenance peralatan mekanikal dan elektrikal secara otomatis dan realtime
  • Integrated Building Management (IBMS): Building Energy Management System, Facility Management, Building Information, dan Integrated Monitoring System

Manfaat :

  • Environment friendly karena konsumsi energi listrik yang lebih rendah
  • Otomatisasi pengelolaan sehingga biaya pengelolaan menjadi lebih efisien
  • Meningkatkan kenyamanan dan keamanan sebagai nilai tambah bagi penghuni
  • Dapat diintegrasikan berbagai jenis device, sehingga bisa diakses dari mana saja

Smart Home merupakan solusi layanan building & infrastructure automation untuk mengendalikan berbagai perangkat seperti TV, AC, lampu, tirai, serta sensor keamanan seperti IP CCTV, smoke detector, LPG detector dan perangkat lainnya melalui aplikasi sehingga user dapat melakukan monitoring dan kustomisasi penjadwalan, penggunaan timer serta interaksi antar sensor/device secara real time.

Solusi ini dilengkapi dengan fitur Home Monitoring (untuk menampilkan berbagai perangkat yang sudah terintegrasi dengan Smart Home Gateway) dan Device Management (untuk mengelompokkan sensor/device beserta kategori).

Manfaat :

  • Sistem keamanan terintegrasi yang memberikan notifikasi jika terjadi anomali
  • Mengatur beberapa sensor bersamaan berdasarkan kondisi yang ditentukan
  • Menggunakan smartphone yang dapatdiakses dari manapun dan kapanpun

Smart Office merupakan solusi layanan building & infrastructure automation berupa sistem pendukung bangunan kantor yang dapat berintegrasi satu sama lainnya secara digital guna menciptakan environment yang intelligencecollaborative, efficient dan sustainable.

Solusi ini dilengkapi dengan fitur wireless (jaringan wifi & penggunaan NFC), seamless (virtual desktop, unified communication, video conference & print anywhere), paperless (korespondensi secara elektronik, e-whiteboard, e-document management & digital signage), serta riskless (NFC untuk payment & akses masuk, intruder tracking, visitor management, iris scan document access).

Manfaat :

  • Intelligence – ekosistem kerja yang terintegrasi dengan platform network
  • Collaborative – mendorong pengalaman kolaborasi
  • Efficient – meningkatkan efisiensi dan produktivitas karyawan
  • Sustainable – menghemat energi dan daya melalui optimalisasi konsumsi energi

Smart Lighting merupakan solusi layanan building & infrastructure automation berupa sistem pengendalian penerangan outdoor maupun indoor yang mampu meningkatkan efisiensi melalui penjadwalan, peredupan dan motion sensing, yang juga bisa dikendalikan dari jarak jauh.

Fitur :

  • Light Management Dashboard: Pengelolaan status lampu, notifikasi kendala & analisa penggunaan voltase
  • Light Remote Control and Management: Pengendalian melalui perangkat mobile, menggunakan sistem admin berbasis web
  • Advanced Scheduling: Pembuatan penjadwalan advance (on/off/dim)
  • Triple Layer Security: Keamanan yang berlapis dari aplikasi, power line dan wifi
  • Smart City Integration: Integrasi melalui IP camera dan environmental sensor

Manfaat :

  • Fleksibilitas perangkat dengan berbagai pilihan protokol
  • Efisiensi energi dan maintenance menggunakan LED dengan umur 50.000 jam
  • Dapat diakses melalui web dan ada notifikasi langsung jika terjadi anomali
  • Kemudahan instalasi karena tidak memerlukan rewiring

Smart Water merupakan solusi layanan building & infrastructure automation berupa sistem pembelian air pra bayar sehingga proses bisnis menjadi lebih efisien dan menghemat anggaran operasional. Pengelola infrastruktur dapat dengan mudah melakukan monitoring data pelanggan, mengetahui detail konsumsi pembelian air, tidak diperlukan pencatatan meter manual, serta tidak ada tunggakan dan penagihan ke pelanggan. Perangkat Smart Water terdiri atas metering system, actuator valve, sistem token dan juga web service.

Fitur :

  • Meter Token: Mengatur penggunaan air berdasarkan pulsa, dilengkapi keypad dan LCD untuk pengisian ulang
  • Motorized Valve: Valve akan menutup secara otomatis jika pulsa habis, dan membuka kembali jika pulsa terisi
  • Sales Channel: Berbagai channel pembelian token baik melalui ATM, Payment Gateway, hingga kantor pengelola infrastruktur
  • Web Administration: Pengelolaan data pelanggan, jenis dan kelas tarif, integrasi PPOB dan customized report

 

Custom IoT Solution merupakan solusi layanan penggunaan M2M/IoT di berbagai macam industri untuk memberi kemudahan dan meningkatkan efisiensi dalam proses bisnis, diantaranya meliputi Heavy Machinery Monitoring System (data analytics melalui sensor IoT untuk meningkatkan kualitas laporan dan penjadwalan work order secara real time dan akurat), Airport Operation Control Center (tata kelola operasional terpadu sehingga semua informasi dan keputusan berasal dari satu komando operasi bandara), serta High Precision Tracking (tracking objek berbasis Global Navigation Satellite System dengan presisi tinggi hingga 2m untuk basic dan hingga level cm untuk advance melalui perangkat Realtime Kinematic).

M2M/IoT Network Monitoring merupakan solusi layanan untuk pengelolaan dan pengendalian secara remote perangkat IT melalui jaringan Internet Protocol (IP). Penggunaan enkripsi yang terintegrasi kedalam perangkat akan menjamin penggunaan yang aman dan bisa diandalkan. Pengendalian bisa dilakukan melalui akses Secured Shell (SSH) maupun Web Admin.

Fitur :

  • Konsolidasi Manajemen Hibrid: Memberikan visibilitas real time dan kontrol atas perangkat IT di beberapa lokasi
  • Remote Technician: Mengontrol serta mengelola konsol dan power (on/off/reboot) perangkat IT dari mana saja
  • Power Management: Menyederhanakan penyebaran dan menurunkan biaya pengelolaan distribusi IT
  • Desain Khusus: Dibangun untuk bisnis dengan lokasi cabang tersebar, posisi administrator di pusat saja
  • Enterprise IT Security: Perlindungan SSH dan enkripsi data SSL serta fitur enkripsi AES bersertifikat
  • Easy Setup: Setelah cabang terhubung jaringan, administrator bisa melakukan konfigurasi jarak jauh secara masal
  • Flexible and Scalable: Dengan tambahan perangkat KVM, bisa dilakukan manajemen server sampai ke level BIOS

Manfaat :

  • Secure network dengan tingkat keamanan yang tinggi
  • Easy to manage, didukung fitur mass deployment, full remote control and upgrade
  • Akses universal dari berbagai lokasi, dimanapun & kapanpun melalui mobile
  • Failover, akses perangkat berpindah otomatis jika internet utama mengalami gangguan

Punya pertanyaan atau ingin berdiskusi lebih jauh tentang solusi dan layanan dari Telkom Digital Solution?