PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom) siap menggelar launching UseeTV bersamaan dengan pertunjukan seni.

Jakarta, 14 Februari 2014 - Sebagai BUMN telekomunikasi dengan portofolio bisnis TIMES, PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom) siap menggelar launching UseeTV bersamaan dengan pertunjukan seni bertajuk 40 Tahun Erros Djarot Berkarya tanggal 14 Februari 2014. Para pencinta musik akan menikmati kemegahan pertunjukan tersebut melalui siaran live streaming U-Live yang merupakan kanal terbaru UseeTV.

Direktur Innovation & Strategic Portfolio Telkom Indra Utoyo menjelaskan, menandai siaran perdananya, Channel U-Live UseeTV akan menyiarkan secara eksklusif live streaming “Konser 40 Tahun Erros Djarot Berkarya” yang dapat diakses http://www.useetv.com/errosdjarot.“Konser berkelas ini menjadi media yang tepat bagi Telkom untuk mengomunikasikan UseeTV sebagai saluran hiburan digital yang berkelas bagi publik,” ujar Indra.

Indra menambahkan, UseeTV membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin event atau kegiatannya dapat dikomunikasikan secara lebih luas melalui teknologi live streaming. Melalui tagline “Prime Time, Anytime, Anywhere”, UseeTV diharapkan dapat menyediakan produk dan konten yang berkualitas, bergaya, modern, variatif dan terkini sehingga mendorong penggunanya menjadi generasi yang positif, dinamis dan selalu terdepan. Selain itu, UseeTV terus berupaya menyajikan hiburan yang mendidikan dan juga menarik bagi masyarakat di Indonesia dengan kemudahan akses di mana pun dan kapan pun, melalui smartphone, tablet ataupun PC/laptop.

Pertunjukan “40 Tahun Erros Djarot Berkarya” mempunyai misi untuk memberikan penghargaan kepada insan musik Indonesia dan mengangkat kembali citra musik Indonesia serta mengajak kita bernostalgia dengan musik di era ’70 dan ’80-an yang bisa dinikmati dengan harmonisasi musik masa kini. Konser ini menghadirkan lebih dari 10 musisi Indonesia ternama dengan tiga konseptor andal, yakni Erwin Gutawa sebagai Conductor, Jay Subiakto sebagai Art Director dan Mira Lesmana sebagai Script Director.

Bagi pecinta musik Indonesia khususnya penggemar lagu-lagu Erros Djarot, dapat menyaksikan Konser 40 Tahun Erros Djarot Berkarya di UseeTV http://www.useetv.com/errosdjarot.