Unit Internal Audit

Kami memiliki Unit Audit Internal atau Internal Audit (IA) yang berfungsi memberikan pandangan secara independen dan objektif mengenai kondisi pengendalian internal, pengelolaan risiko, dan proses Tata Kelola Perusahaan dalam kegiatan bisnis kami. Tujuan dari fungsi ini yaitu untuk menjadi katalisator, melalui penyampaian rekomendasi bagi Telkom dalam memperbaiki operasional usahanya. 


Visi dan Misi Unit Audit Internal
Visi: To be a trusted advisor and strategic partner untuk mendukung terwujudnya visi Perusahaan dengan tetap memenuhi aspek Good Corporate Governance (GCG).

Misi: 

  1. Menyediakan jasa assurance dan konsultansi yang independen, objektif dan professional bagi manajemen TelkomGroup untuk meningkatkan kecukupan dan efektivitas pengendalian internal, proses tata kelola, dan manajemen risiko;
  2. Memberikan keyakinan (assurance) terhadap kelayakan pelaporan keuangan Perusahaan; dan
  3. Mengawal secara aktif implementasi pengendalian internal, memberikan dukungan dalam meningkatkan pelaksanaan GCG, dan mengevaluasi pelaksanaan pengelolaan risiko Perusahaan.


Struktur dan Kedudukan Unit Audit Internal
Sebagaimana diatur dalam peraturan pasar modal yang berlaku, IA merupakan unit yang independen terhadap unit-unit kerja lain dan bertanggung jawab langsung kepada Direktur Utama. 

Wewengan, Tugas dan Tanggung Jawab Unit Internal Audit serta Persyaratan Auditor Internal diatur berdasarkan Piagam Internal Audit (Internal Audit Charter) berikut ini: download